Sukses

Hercules TNI Jatuh di Wamena dalam Misi Pendidikan Penerbang

Pada pukul 05.35 WIT, pesawat berangkat dari Timika dengan rencana tiba 06.13 WIT di Wamena.

Liputan6.com, Jakarta - Pesawat Hercules TNI AU yang dipiloti Mayor Pnb Marlon A. Kawer, ditemukan jatuh di Kampung Minimo, Distrik Minimo, Kabupaten Jayawijaya, setelah dinyatakan hilang kontak dengan Bandara Wamena.

Wakil KSAU Marsdya Hadiyan Sumintaatmadja mengatakan, pesawat terbang dari Timika ke Wamena, dalam misi peningkatan kemampuan penerbang.

"Dari co-pilot ke pilot. Ini salah satu tes uji coba, yang nantinya para penerbang mampu mengoperasikan pesawat di mana pun berada, di mana pun pangkalan yang ada," kata Hadiyan dalam konferensi pers di Lanud Halim Perdanakusumah, Jakarta, Minggu (18/12/2016).

Hardiyan menjelaskan kronologi jatuhnya pesawat Hercules TNI AU tersebut. Pada pukul 05.35 WIT, pesawat berangkat dari Timika dengan rencana tiba 06.13 WIT di Wamena.

Namun, pada pukul 06.09 WIT, pesawat dikabarkan hilang kontak dengan bandara Wamena. "Misi di Papua adalah salah satu tes, uji coba, latihan, yang nantinya para penerbang mampu mengoperasikan pesawat di mana pun berada. di maana pun pangkalan yang ada," beber dia.

Video Terkini