Sukses

Kilas Indonesia: Baca Alquran di Bengkel Ini, Gratis Servis Motor

Seorang pemilik bengkel di Makassar, Sulawesi Selatan mengajak umat muslim untuk semakin mencintai Alquran.

Liputan6.com, Makassar - - Anda ingin ganti oli atau servis motor gratis? Syaratnya Anda bisa membaca Alquran. Berita ini mengawali Kilas Indonesia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Selasa (20/12/2016).

Adalah seorang pemilik bengkel di Makassar, Sulawesi Selatan yang mengajak umat muslim untuk semakin mencintai Alquran. Bagi pelanggan yang mau membaca Alquran selama 1 jam, ia boleh ganti oli atau menservis sepeda motornya secara gratis.

Dari Makassar beralih ke Yogyakarta. Diduga tak kuat menahan kencangnya angin, Senin 19 Desember, sebuah baliho kampanye pilkada di Gondokusuman ambruk dan menimpa anak dan ibu yang mengendarai sepeda motor.

Sang ibu tewas setelah satu jam dirawat di rumah sakit, sedangkan putranya terluka ringan. Hingga kini polisi masih menyelidiki kejadian tersebut.

Sementara itu di Sampang, Jawa Timur, sejumlah ruas jalan antara Kecamatan Omben dan Karang Penang lumpuh total akibat banjir kiriman. Jalan terendam air hingga ketinggian satu meter.

Banjir semakin tinggi karena wilayah di utara Sampang, seperti Kecamatan Robatal, Omben, Karang Penang kembali diguyur hujan.

Dari Jakarta, antrean penukaran uang lama dengan uang rupiah baru 2016 terjadi di sejumlah tempat. Antara lain di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, banyak orang yang rela antre berjam-jam demi menukarkan uang mereka dengan uang rupiah versi terbaru.

Meski uang baru sudah diterbitkan, uang lama tetap berlaku dan sah sebagai alat pembayaran selama belum ditarik oleh Bank Indonesia. 

Saksikan tayangan video selengkapnya dalam tautan ini