Sukses

Boediono Sapa Peserta UN di SMAN 70

Wakil Presiden Boediono meninjau persiapan pelaksanaan ujian nasional (UN) di SMAN 70, Bulungan, Jakarta Selatan.

Liputan6.com, Jakarta: Wakil Presiden Boediono meninjau persiapan pelaksanaan ujian nasional (UN) di SMAN 70, Bulungan, Jakarta Selatan, Senin pagi (22/3). Wapres dan rombongan berangkat dari kediaman resmi di Jl Diponegoro, dan langsung menuju sekolah. Begitu tiba di SMAN 70, Wapres masuk ke ruang Kepala Sekolah SMAN 70 untuk mendapatkan penjelasan mengenai persiapan UN yang akan berlangsung.

Usai menerima penjelasan, Wapres dan sejumlah menteri meninjau ke sejumlah kelas untuk melakukan dialog dengan sejumlah siswa. Wapres sempat berbincang dengan para siswa dan menanyakan persiapan para siswa menghadapi UN. "Bagaimana persiapannya?" kata Wapres dan sejumlah siswa menjawab "Sudah siap Pak".

Kunjungan Wapres dan rombongan ke sekolah itu dimulai ketika UN belum berlangsung sehingga tidak mengganggu proses ujian. Wapres yang mengenakan kemeja warna putih dan celana coklat tampak puas dengan persiapan ujian di sekolah itu. Ikut hadir dalam kunjungan itu Menkokesra Agung Laksono, Mendiknas M Nuh, Menag Surya Dharma Ali, serta Menpan dan Reformasi Birokrasi EE Mangindaan.(Ant/AYB)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini