Sukses

Buruh Bangunan Tewas Terkena Busur Panah

Seorang buruh bangunan asal Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan, tewas terkena busur panah oleh kawanan pemabuk bersenjata tajam.

Liputan6.com, Makassar: Appe warga Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan, yang bekerja sebagai buruh bangunan di kawasan Jalan Pettarani, tewas di tempat setelah busur panah menancap di bagian dada kirinya. Korban pun dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara dengan mobil patroli polisi untuk di autopsi.

Pihak kepolisian Polresta Makassar Timur di bantu oleh Polsekta Panakkukang, Makassar, turun ke lokasi kejadian untuk melakukan penyirisan. Polisi juga mendatangi tempat tinggal para buruh bangunan asal Sinjai Selatan tersebut yang sedang berada di bangunan tempatnya bekerja.

Usai meminta keterangan sejumlah saksi mata, polisi langsung mengevakuasi buruh bangunan tersebut yang jumlahnya dua belas orang, guna menghindari terjadinya aksi-aksi yang tidak di ingingkan. Asdar, seorang saksi mata yang juga rekan korban, mengaku puluhan orang yang diduga sedang mabuk datang dengan menggunakan parang, batu dan busur panah. Tanpa sebab yang jelas mereka melakukan penyerangan di tempat tinggal para buruh.

Korban yang saat itu sedang berdiri, tiba-tiba diserang menggunakan busur panah hingga menancap di bagian dada kirinya, kemudian para pelaku melarikan diri. Pihak kepolisian Polresta Makassar Timur menduga jika sekelompok pemuda Jalan Gotong Royong, yang sedang mabuk miras sebagai pelaku penyerangan.

Jenazah Appe, korban tewas terkena busur panah, Selasa (30/3) dibawa ke kampung halamannya di Sinjai Selatan, untuk dimakamkan. Seminggu sebelumnya salah seorang warga Jalan Tinumbu, juga tewas terkena busur panah yang dilakukan oleh sekelompok pemuda Jalan Sibula Dalam, dalam sebuah tawuran.(IDS/AYB)
    Video Terkini