Sukses

Evakuasi Pesawat GA-421 Terhambat Cuaca

Pengangkatan bankai pesawat Garuda Boeing 737-300 milik Garuda Airlines dari Sungai Bengawan Solo, Jateng, terhambat cuaca. Korban luka masih menjalani perawatan di RS Dokter Oen Solo.

Liputan6.com, Klaten: Proses evakuasi Pesawat Garuda Nomor Penerbangan GA-421 yang mendarat darurat di Sungai Bengawan Solo, Desa Serenan, Klaten, Jawa Tengah, terganggu. Pasalnya, hujan lebat mengguyur lokasi bangkai pesawat. Akibatnya, proses evakuasi baru dapat dilakukan Kamis (17/1) sekitar pukul 08.00 WIB. Padahal, sedianya evakuasi digelar dini hari tadi [baca: Evakuasi Pesawat Garuda Dilanjutkan Pagi Ini].

Kini, Tim Investigasi Garuda Indonesian Airways dan Departemen Perhubungan terus mencari reruntuhan pesawat dan kotak hitam kedua untuk melengkapi kotak hitam pertama yang telah ditemukan, malam tadi. Tim investigasi juga tengah menyiapkan sejumlah alat berat untuk menyeret badan pesawat yang mengangkut 54 penumpang dengan enam awak pesawat itu dari tengah sungai. Tapi, menurut pantauan SCTV di lokasi kejadian, proses pengangkatan pesawat hanya menggunakan tali yang diikatkan ke beberapa pohon di tepi sungai.

Pesawat Garuda Boeing 737-300 rute Mataram-Yogyakarta-Jakarta mendarat darurat di Bengawan Solo, kemarin petang [baca: Pesawat Garuda Mendarat Darurat di Bengawan Solo]. Peristiwa itu mengakibatkan pramugari Santi Anggraeni tewas dan 23 penumpang lainnya luka-luka. Saat ini, jenazah Santi telah dibawa keluarganya untuk segera dimakamkan. Sedangkan seluruh korban luka masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Dokter Oen Solo, Jateng. Berikut nama-nama korban luka:

1. Novita Buya, Blok U2/0 Kencana Loka, Tangerang
2. S Harjodisastro, Jalan Lawu II Guntur Selatan, Jakarta Selatan
3. Ny Ratna Jupri, Jakarta
4. Ny Sutaning Jalan Cikoko Barat IV/27 A, Jakarta
5. Hartini, Jalan Langko II Ampenan Lombok, Nusatenggara Barat
6. Manarta, Jalan Surya Raya I/19, Bandung
7. Tarkan, Jalan Surya Raya I, Bandung
8. Ny Hj Enis Daryani, Jalan Santoso No. 23, Bandung
9. Gema, Jalan Kreung Hegar I/24, Bandung
10.Reni, JaLan R.A. Kartini Gg. Komodo I/2, Monjol, Mataram
11.Chusnul Chotim, l Praja Tengah, Lombok, NTB
12.Ratu Sofia, BSD Blok I/6, Tangerang
13.Gatot Suherman, Jalan Longko II Ampenan, Lombok, NTB
14.Kurniati, Karangmakam Desa Kinipan, Lombok Barat, NTB
15.Sri Samsinah, Jl Lawu IIA Guntur, Jaksel
16.dokter Ratna Dewi, Tanjung Karang Mataram, Karanganyar
17.Suci Hanah (alamat tak diketahui)
18.Jamilah (alamat tak diketahui)
19.Marmah (alamat tak diketahui)
20.Abdul Hamid (alamat tak diketahui)
21.Amat Tohir (alamat tak diketahui)
22.Kowida (alamat tak diketahui)
23.Tasnil Wahid (alamat tak diketahui)
(ICH/Tim Liputan 6 SCTV)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini