Sukses

Kodam Iskandar Muda Segera Dibentuk

Kodam Iskandar Muda segera dibentuk kembali di Nanggroe Aceh Darussalam. Keputusan itu tidak tergantung dari permintaan atau penolakan rakyat Aceh.

Liputan6.com, Jakarta: Presiden Megawati Sukarnoputri telah memerintahkan Menteri Pertahanan Matori Abdul Djalil dan Panglima TNI Laksamana Widodo A.S. untuk mempersiapkan pembentukan Komando Daerah Militer Iskandar Muda di Nanggroe Aceh Darussalam dalam waktu dekat. Langkah pemerintah itu diputuskan dalam rapat koordinasi bidang politik dan keamanan di Jakarta, Selasa (22/1).

Menhan Matori Abdul Djalil menyatakan pembentukan kembali Kodam Iskandar Muda didasarkan pada aspek strategis karena letak NAD di ujung wilayah barat Indonesia. Aspek pertahanan keamanan di kawasan itu sangat diperlukan. Menhan juga mengatakan keputusan itu tidak tergantung dari permintaan atau penolakan rakyat Aceh. DPR mendukung rencana pemerintah menghidupkan kembali Kodam Iskandar Muda sebagai satu cara menuntaskan masalah di Aceh [baca:DPR Mendukung Pembentukan Kodam di Aceh]. Kodam Iskandar Muda dilebur dalam Kodam Bukit Barisan saat ABRI melakukan reorganisasi di era 1980-an.(COK/Lita Haryani)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.