Sukses

Gas Meledak, Empat Warga Luka Bakar

Seorang korban mengalami luka bakar hingga 95 persen hingga dirawat di Ruang ICU RS Islam Jakarta, Cempaka Putih, Jakpus. Gas yang bocor diduga menjadi penyebab ledakan.

Liputan6.com, Jakarta: Kasus ledakan tabung gas ukuran tiga kilogram kembali terjadi. Kali ini dialami warga di RT 7 RW 5, Kelurahan Utan Panjang, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (25/5). Akibatnya, empat orang mengalami luka-luka dan dibawa ke rumah sakit.

Ledakan gas terjadi di rumah Sholeh. Ledakan itu membuat Sholeh dalam kondisi kritis. Hampir 95 persen tubuhnya mengalami luka bakar sehingga harus dirawat di Ruang ICU Rumah Sakit Islam Jakarta, Cempaka Putih, Jakpus.

Sebelum menemukan Sholeh, korban bernama Kamuri mengaku melihat asap pekat keluar dari rumah Sholeh. Dia berusaha masuk dan mengeluarkan sepeda motor. Namun, tiba-tiba Kamuri tersambar kilatan api. Kamuri menduga gas di rumah Sholeh bocor dan ini tidak diketahui oleh pemilik rumah. Sebelumnya, Kamuri mengaku tak mendengar ledakan, sampai warga menemukan Sholeh di dalam rumah.(ULF)
    Video Terkini