Sukses

Effendi Simbolon: HKBP Senantiasa Tetap Menjadi Berkat

Menurut Effendi, Gereja HKBP Pearaja telah menjadi bukti sejarah bagi dirinya, begitu juga ibundanya yang menerima pembabtisan.

Liputan6.com, Tarutung - Syukuran bona taon atau tahun baru dan open house pimpinan Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) digelar di pelataran gedung Raja Pontas Lumbantobing, kompleks Kantor Pusat HKBP di Jalan Putri Lopian, Pearaja Tarutung, Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.

Kegiatan yang berlangsung di gereja terbesar se-Asia Tenggara itu dihadiri sejumlah tokoh, salah satunya anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Effendi Simbolon.

Dalam sambutannya, Effendi berharap keberadaan Gereja HKBP yang berkantor pusat di Pearaja Tarutung, Tapanuli Utara itu senantiasa menjadi berkat bagi seluruh jemaat, serta bagi segenap masyarakat Batak.

"Saya berharap, HKBP senantiasa menjadi berkat. Ini harapan terbesar saya dalam pelaksanaan agenda syukuran Tahun Baru 2017 ini," kata Effendi di Tarutung, Kamis (5/1/2017).

Menurut dia, Gereja HKBP Pearaja telah menjadi bukti sejarah bagi dirinya, begitu juga ibundanya yang menerima pembaptisan. Baginya, segala yang pernah dilakukan di gereja telah menjadi berkat.

"Sangat bersejarah, dan menjadi berkat," ungkap politikus PDI Perjuangan ini.

Dalam agenda ibadah syukuran yang digelar, tema khotbah menegaskan firman Allah mendidik dan memperlengkapi orang percaya untuk perbuatan baik.

Secara khusus, Ephorus HKBP Pdt Darwin Lumbantobing dalam sambutannya mengimbau seluruh jemaat senantiasa menciptakan kedamaian, keamanan sebagaimana orang Kristen yang adalah pelaku firman yang harus menyejukkan.

"Kita harus menjadi pelaksana, pelaku, dan pencipta kedamaian bagi gereja yang semakin berperan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," sebut Ephorus.