Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kembali memperkenalkan Gerakan Rehabilitasi Hutan dan Lahan (Gerhan) dalam acara HUT ke-44 partainya. Â
Di acara tersebut, semua kader PDIP yang hadir diberi bibit pohon. Termasuk Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla, keduanya juga menerima bibit pohon.
Baca Juga
Mega pun mengemukakan alasan kenapa perlu menghidupkan Gerhan lagi. Menurut Mega, kebijakan ini mulai dijalankan saat dia menjabat sebagai Presiden RI.
Advertisement
"Waktu saya jadi Presiden, saya ada program Gerhan. Kemudian ada yang nanya, kenapa tidak dilaksanakan Gerhan lagi. Padahal ini baik," ucap Megawati di JCC Senayan, Jakarta, Selasa (10/1/2017).
Karena dirasa penting dan berguna, Megawati meminta kepada Presiden dan Wakil Presiden untuk menghidupkan lagi program ini.
"Saya minta Presiden dan Wakil Presiden, konsep Gerhan ini baik untuk diteruskan. Apalagi dulu Menko Kesranya Pak JK. Pasti sudah tahu," ujar Megawati.
Mendengar permintaan itu, baik Jokowi maupun JK tersenyum dan menganggukkan kepala. Hal ini menyiratkan keduanya setuju rencana tersebut.