Liputan6.com, Jakarta - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono mengatakan penggratiskan pelayanan Transjakarta untuk pengurus masjid (marbut) merupakan gagasan dari Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Menurutnya, nanti marbut di DKI Jakarta akan didata untuk mendapatkan kartu khusus untuk naik transportasi tersebut.
Baca Juga
"Saya berikan tekanan kepada Pak Dirut Transjakarta. Kalau bisa jangan hanya marbut tapi segmen lain seperti pelajar teladan, banyak hal yang perlu kita bantu," kata Sumarsono, di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa 7 Februari 2017.
Advertisement
Sebelumnya Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono mengatakan kebijakan menggratiskan pelayanan kepada marbut sudah direncanakan sejak tahun lalu. Nantinya tidak hanya marbut, program ini akan diperluas juga bagi rohaniawan.
Selanjutnya, layanan ini merupakan bentuk perhatian dan fasilitas dari Pemerintah Provinsi atau Pemprov DKI. Hingga kini pihaknya masih mendata seluruh marbut dengan menggandeng Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait.