Sukses

Jokowi Mengaku Janjian Bertemu SBY di Istana

Presiden Jokowi menjelaskan, pertemuannya dengan Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak mendadak alias direncanakan.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu dengan Presiden keenam RI SBY di beranda Istana Merdeka. Pertemuan yang sudah dinanti lama itu, terjadi atas permintaan SBY.

"Seperti yang sudah sering saya sampaikan, beberapa kali sudah saya sampaikan bahwa saya akan mengatur waktu untuk beliau pak SBY dan hari ini Alhamdulillah beliau pas ada waktu, saya juga ada, artinya kita janjian dan ketemu sudah," ungkap Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (9/3/2017).

Ia menjelaskan, pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Demokrat itu tidak mendadak alias direncanakan. Sebab, Jokowi mengaku, baik dirinya maupun SBY menyesuaikan jadwal masing-masing.

"Ya direncanakan, tapi kan kadang saya ada waktu Pak SBY kan waktu enggak ada. Beliau ada, saya pas barengan acara. Sekarang waktunya, sekarang," kata Jokowi.

Dalam pertemuannya dengan SBY itu, ia mengatakan, membicarakan banyak terkait kondisi politik dan ekonomi Indonesia.

"Berbicara banyak hal baik yang berkaitan dengan politik nasional, baik yang berkaitan dengan ekonomi nasional. namanya diskusi kan banyak hal dan hal hal yang lain-lainnya," beber Jokowi.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • SBY

Video Terkini