Liputan6.com, Jakarta Istilah veranda talk sudah tak asing lagi di kalangan Istana. Veranda talk adalah cara baru yang dilakukan Presiden Joko Widodo atau Jokowi berbincang dengan tamunya di beranda belakang Istana Merdeka.
Awalnya tradisi ini menjadi konsep penerimaan tamu-tamu negara. Namun belakangan, beberapa tokoh dalam negeri juga diajak berbincang di veranda talk tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Beberapa mantan presiden pernah mengunjungi Jokowi untuk membicarakan isu hangat ataupun sekadar saling bertukar pikiran. Mulai dari BJ Habibie hingga Susilo Bambang Yudhoyono. Beberapa tokoh besar partai politik (parpol) juga pernah diundang Jokowi ke Istana.
Tidak semua tamu Jokowi berkesempatan untuk berbincang dalam veranda talk. Sebab hal tersebut bukanlah sekadar rutinitas protokol semata, namun terdapat makna penting yang tersirat di dalamnya. Pemilihan tamu untuk diajak veranda talk sepenuhnya tergantung pada persepsi Jokowi.
Veranda talk dilakukan di beranda belakang Istana Merdeka. Posisinya menghadap taman dan lapangan asri. Terdengar juga suara kicauan burung. Di seberangnya terlihat langsung bangunan Istana Negara.
Kepala Sekretariat Presiden Darmansjah Djumala mengatakan, veranda talk ini akan dijadikan sebagai tradisi jika Presiden ingin mengadakan pembicaraan intim dengan tamunya.