Sukses

Tingkatkan Perdagangan, Indonesia dan Jepang Satukan Sistem Data

Untuk mengetahui cara penggunaan sistem data Indonesia-Japan Business Matching Support Desk, Jababeka menggelar seminar dan pelatihan.

 

 

Liputan6.com, Jakarta Indonesia merupakan negara mitra perdagangan atau negara tujuan investasi bagi perusahaan- perusahaan Jepang, yang tiap tahun semakin memiliki peranan strategis. Sudah banyak supporting yang dilakukan oleh lembaga-lembaga pemerintah Jepang terhadap perusahaan UKM Jepang, namun masih ditemukan berbagai permasalahan sehingga kegiatan perdagangan antara UKM Jepang dengan perusahaan Indonesia masih belum dapat mencapai harapan .

Beberapa contoh permasalahan terjadi seperti informasi mengenai perusahaan Indonesia yang masih sedikit, kesempatan berkomunikasi antara perusahaan Jepang dan Indonesia yang masih sedikit, pertemuan antara kedua pihak yang sangat jarang dan sistem supporting oleh tenaga ahli sampai terjadinya kesepakatan bisnis kedua pihak juga masih sangat kurang.

Untuk menyelesaikan permasalahan ini dan mendorong terjadinya bisnis matching, Kadin dengan dukungan JETRO (Japan External Trade Organization), JICA (Japan International Cooperation Agency), JJC ( The Jakarta Japan Club), SMRJ (Organization for Small & Medium Enterprises and Regional Innovation, JAPAN) tahun 2016 lalu telah mendirikan Indonesia-Japan Business Matching Support Desk (IJ-BMSD) untuk perusahaan-perusahaan UKM Jepang dan Indonesia.

Support Desk ini bertujuan mensentralisasikan informasi mengenai UKM dari kedua negara dengan bantuan KADIN, BKPM, Kementrian Perindustrian, Kementrian Perdagangan sehingga diharapkan adanya peningkatan keakuratan pertemuan bisnis secara aktif.

Dengan mensentralisasikan registrasi perusahaan Jepang dan perusahaan Indonesia di kedua site, yaitu TTPP yang merupakan site Temu Bisnis dari JETRO, dan J-GoodTech yang merupakan site Temu Bisnis dari SMRJ, hal ini akan mewujudkan pencarian mitra dengan lebih mudah dan cepat dibanding sebelumnya.

Untuk mengetahui cara penggunaan site TTPP dan J-GoodTech, sifat kepraktisannya, dan fungsi Supporting Desk kepada semua perusahaan-perusahaan tenant terutama di Kawasan Industri Jababeka, PT Graha Buana Cikarang, anak usaha Jababeka bekerjasama dengan KADIN dan JETRO pada 11 April 2017 mengadakan kegiatan sharing dari KADIN, JETRO, dan SMRJ di Metro Suites, PEC Kota Jababeka Cikarang.

Managing Director PT Graha Buana Cikarang, Mr Lim Sen Bing berharap melalui acara sharing ini dapat mendorong untuk terlaksananya kegiatan Business Matching antara UKM Jepang baik yang belum berada di Indonesia maupun yang sudah ada di Indonesia dengan perusahaan tenant Kawasan Industri Jababeka.

“Jababeka menyambut baik kegiatan ini karena dapat membantu tenant Jababeka dalam pengembangan bisnis usaha mereka dengan bekerjasama dengan perusahaan dari Jepang”, demikian disampaikan Mr Lim Sen Bing selaku Managing Director PT Graha Buana Cikarang.

“Kami berharap, para pengusaha Indonesia dapat memanfaatkan semaksimal mungkin layanan yang diberikan Indonesia-Japan Business Matching Support Desk," imbuh Mr Yasuo Ichimura dari Senior Business Advisor dari KADIN Support Desk.

Acara ini dihadiri sekitar 100 orang dari tenant Jababeka yang berharap mereka dapat segera menjalin kerjasama dengan perusahaan perusahaan dari Jepang guna pengembangan bisnis usaha mereka.

Powered By:

Jababeka