Sukses

Titik-Titik Kemacetan Jakarta pada Kamis Pagi Ini

Situasi lalu lintas Jakarta dan sekitarnya terpantau padat pagi ini, Kamis (20/4/2017).

Liputan6.com, Jakarta - Situasi lalu lintas Jakarta dan sekitarnya terpantau padat pagi ini. Kepadatan akibat meningkatnya volume kendaraan ini terutama terjadi di sejumlah ruas tol yang mengarah ke Ibu Kota.

Seperti terpantau di Ciganjur, Tangerang arah Kunciran, Bekasi Timur arah Bekasi Barat, Karawang Barat, Dawuan arah Jakarta dan Jatibening keluar Cibitung. Selain itu Cibubur arah Ciracas, TMII arah Cililitan, Bekasi Barat arah Cikampek, Cibubur arah Cipayung, TMII arah Cililitan dan Pondok Gede Barat arah Jakarta.

Kendati demikian, sejumlah ruas jalan lain terpantau masih lancar pagi ini. Seperti di kawasan Cikunir arah Tanjung Priok, Tomang arah Bitung dan Cawang arah Ciawi.

Berikut situasi lalu lintas Jakarta selengkapnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun Twitter TMC Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Kamis (20/4/2017):

06.54 Bus gangguan di samping Gerbang Tol Semanggi 1 arah Timur, lalu lintasnya lancar

06.48 Situasi arus lalu lintas Tol Cikunir arah Tanjung Priok terpantau ramai lancar di kedua arah

06.48 Lalu lintas macet karena perbaikan jalan tol menuju Tangerang dan Bandara Soetta

06.42 Lalu lintas di sekitar Jalan Durian, Ciganjur macet dampak bus wisata yang parkir di pinggir jalan

06.41 WIB Tol Janger Tangerang KM 17-Kunciran KM 15 padat, kepadatan vol lalu lintas

06.40 WIB Tol Janger Tomang-Karang Tengah-Tangerang-Bitung lancar

06.40 WIB Tol Japek Bekasi Timur-Bekasi Barat KM 12 padat, kepadatan vol lalu lintas

06.40 WIB Tol Japek Karawang Barat KM 49-Karawang Barat KM 40 padat, dampak ada Truk gangguan di lajur kiri

06.37 WIB Tol Japek Dawuan KM 66-KM 62+800 arah Jakarta padat, dampak selesai pekerjaan jalan di lajur 2/tengah

06.37 WIB Tol Japek Jati Bening-Keluar Cibitung KM 24 padat, antrian keluar Cibitung

06.35 WIB Tol Jagorawi Cibubur-Ciracas padat, kepadatan vol lalu lintas. TMII-Cililitan padat, antrian Keluar UKI/KODAM

06.34 WIB Tol Jagorawi Cawang-TMII-Cibubur-Bogor-Ciawi lancar

06.34 Situasi lalu lintas Tol Bekasi Barat arah Cikampek dan Jakarta terpantau padat

06.30 Situasi lalu lintas di Tol Bekasi Barat arah Jakarta lalu lintas padat tersendat sampai Cikunir

06.27 Cibubur-Cipayung padat, kepadatan vol lalu lintas. TMII-Cililitan padat, antrian Keluar UKI/KODAM

06.11 Situasi arus lalu lintas di KM 04+200 Tol Pondok Gede Barat arah Jakarta terpantau padat.