Liputan6.com, Jakarta - Matahari belum sepenuh terbit, tapi penyanyi rap Iwa K telah bersiap mengangkasa. Namun, rencananya menghibur warga Bone kandas di Bandara Soekarno-Hatta.
Legenda hidup musik rap Indonesia itu kedapatan membawa tiga linting ganja kering yang sudah tercampur dengan tembakau rokok kretek ternama pada Sabtu (29/4/2017) pukul 05.30 WIB. Ia ditangkap petugas Polres Bandara Soekarno-Hatta bersama managernya berinisial B di Terminal 1A Domestik saat akan terbang ke Makassar untuk menghadiri acara musik di Bone.
Baca Juga
"Barang itu ditemukan di kantong kiri depan celana pendeknya saat di area pemeriksaan kedua. Keadaannya normal, tidak dalam pengaruh narkoba," kata Avsec Manager Bandara Soekarno-Hatta Hastanto Yuli.
Advertisement
Menurut Hastanto, kecurigaan awal petugas Avsec berdasarkan bentuk rokok milik Iwa K yang sudah tidak rapih. Sehingga diduga isi rokok tersebut sudah dibongkar atau dicampur.
"Bentuknya tidak seperti (lintingan rokok) pabrikan. Isinya kita keluarkan memang seperti ganja," ungkap Hastanto.
Kasat Narkoba Polres Bandara Soekarno-Hatta, Kompol Martua Silitonga mengatakan, kondisi Iwa K saat ditangkap dalam keadaan normal. Tidak dalam kondisi mabuk karena pengaruh kandungan THC yang ada dalam ganja.
"Kondisinya normal (saat ditangkap). Enggak (terlihat sempoyongan)," ujar Martua saat dihubungi Liputan6.com.
Martua mengungkap kronologi penangkapan Iwa K. Dia mengatakan, Iwa K hendak terbang ke Makassar melalui Terminal 1B. "Saat boarding pukul 05.30 dia diperiksa di Security Check Point 1 dia lolos, dan di SCP dua kami dapati bungkus berisi rokok yang tercampur ganja," ujar Martua.
Saat diperiksa petugas AVSEC, Iwa K dan rekannya dalam keadaan sadar. Begitu juga saat diperiksa intensif, Iwa K sangat kooperatif.
"Petugas langsung lakukan pemeriksaan jenis THC dan Methamphetamine, Iwa K positif THC dan negatif methamphetamine. Rekan Iwa K negatif dua-duanya," tutur Matua.
Setelah ditimbang, pada tiga batang rokok diduga bercampur ganja itu mempunyai berat 4,4 gram bruto. Namun berat tersebut tidak murni ganja, sebab dalam satu linting tercampur antara ganja kering dan tembakau rokok.
2 Bulan Isap Ganja
Polisi masih mendalami kasus dugaan kepemilikan ganja Iwa K. Kepada polisi, Iwa K mengaku mendapat rokok yang diduga berisi ganja dari temannya berinisial Y pada Kamis 27 April 2017 pagi.
"Dia ditawari sama Y rokok yang sudah tercampur tembakau dengan THC (Ganja) pada Kamis sekitar pukul 10.30 WIB. Pengakuannya baru sekali itu dikasih Y," ujar Kasat Narkoba Polres Kota Bandara Soekarno-Hatta Kompol Martua Silitonga.
Iwa K juga mengaku baru mengenal Y belum lama. Ganja tersebut, menurut pengakuan Iwa K, baru sekali diberikan Y untuk dikonsumsi secara pribadi.
Jumlah berat bruto tiga batang rokok yang diduga berisi ganja tersebut sekitar 4,04 gram. Namun berat bersih ganja tersebut masih dihitung tim Labfor Mabes Polri.
"Harus kita pisahkan dulu antara THC dengan tembakaunya untuk mengetahui berat netto-nya," ungkap Martua.
Tiga batang rokok tersebut diduga hasil sisa pemakaian Iwa K. Pasalnya berdasarkan hasil pemeriksaan urine, Iwa K dinyatakan positif mengonsumsi ganja.
"Urinenya positif, masalah dia bawa berarti itu sisa pakai. Tapi jumlah yang dikasih berapa, kita harus dapat Y-nya, untuk kita tanya," kata Martua.
Saat diperiksa polisi, Iwa K mengakui dirinya sudah mengonsumsi ganja selama dua bulan terakhir. Meski begitu, ia menyatakan tidak ketergantungan mengonsumsi barang haram tersebut.
"Pengakuannya sih sudah dua bulan terakhir, tapi tidak rutin pakai," kata Martua.
Polisi kini memburu rekan Iwa K berinisial Y. Namun apakah Y ini juga kalangan artis, pihak kepolisian enggan menyebutkan.
"Kita belum bisa sampaikan lebih jauh, kita masih cari dia. Yang jelas barang ini untuk dikonsumsi sendiri oleh Iwa K," ungkap Martua.
Advertisement
Batal Konser
Rapper Iwa K harus berurusan dengan hukum karena kedapatan membawa narkoba jenis ganja di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Penampilannya di sebuah konser musik yang digelar di Bone, Sulawesi Selatan pun dibatalkan. Iwa K dijadwalkan manggung bersama Saint Loco dan grup band Shaggydog di acara tersebut.
Melalui Instagram, grup band Saint Loco sudah mengumumkan ihwal rencana manggung bersama Iwa K di Bone melalui unggahan poster. Warganet yang merupakan penggemar mereka, terlihat antusias untuk menyaksikan penampilan Saint Loco bersama Iwa K di atas panggung.
"Kami tunggu kdtangan di bone jangan lupa bawain lagunya hip rock, terapi energi, give up, orang bone suka lagi ini," tulis akun @ariaalfarezy.
"Yeahh kami tunggu di bone bang," sambung akun @marufsantriasadiyah.
Saat ini, Iwa K masih menjalani pemeriksaan oleh pihak yang berwenang. Ia masih menjalani proses penyelidikan menyoal dari mana obat terlarang tersebut didapatkannya.
Kepolisian akan memastikan kandungan positif THC alias ganja terhadap Iwa K dengan menyerahkannya kepada Puslabfor Bareskrim.
Kasat Narkoba Polresta Bandara Soekarno Hatta, Kompol Martua Silitonga, mengatakan kasus narkoba yang melibatkan Iwa K sudah diketahui oleh keluarganya. "Kita sudah kasih tahu dan hubungin keluarga (Iwa K) ya. Itu sudah prosedurnya," ucap Martua.
Sejak tertangkap dan menjalani pemeriksaan, Martua belum mendapat laporan mengenai adanya keluarga rapper yang dikenal lewat lagu "Nombok Dong" ini datang menjenguk.
"Sampai saat ini belum ada yang jenguk IK (Iwa K) ke sini (Polresta Bandara Soekarno Hatta)," Martua menguraikan.
Sementara itu, Wikan Resminingtyas, istri Iwa K, mengaku belum mengetahui kabar tertangkapnya sang suami. Menurut Wikan, saat meninggalkan rumah Sabtu dini hari, Iwa K izin kepada dirinya untuk manggung mengisi sebuah acara di luar kota.
"Dia bilangnya pergi mau kerja, selebihnya saya belum tahu," ujar istri Iwa K saat dihubungi.
Â