Sukses

Ayam Panggang dari Dusun Gandu

Lebaran menjadi berkah bagi pedagang ayam panggang di Magetan, Jatim. Selama lebaran pengusaha ayam panggang di desa ini mampu memotong ratusan ekor ayam setiap hari.

Liputan6.com, Magetan: Suasana di salah satu rumah yang dijadikan warung lesehan di Dusun Gandu, Desa Sukorejo, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Kamis (16/9), sangat ramai. Hampir setiap hari selama libur lebaran tahun ini rumah yang sekaligus dijadikan rumah makan lesehan ini dibanjiri warga.

Mereka rata-rata datang hanya untuk menikmati kelezatan makanan khas Kabupaten Magetan, yaitu ayam panggang gandu. Seperti yang terlihat di rumah makan ayam panggang milik Ibu Setu ini. Tak kurang dari 50 orang dari berbagai kota datang untuk menikmati ayam panggang.

Karena banyaknya pengunjung membuat pengusaha ayam panggang ini kewalahan. Tak tanggung-tanggung dalam satu hari rumah makan ini bisa memotong tujuh ratus hingga delapan ratus ekor ayam. Padahal di hari biasa hanya memotong dua ratus ekor saja.

Tertarik dan ingin mencoba lezatnya ayam panggang gandu silakan mampir jika melintas di Magetan. Untuk bisa menikmatinya cukup merogok Rp 45 ribu untuk setiap potong ayam bakar.(IAN)