Sukses

Pemudik Tujuan Sumatera Keluhkan Antrean di Pelabuhan Merak

Pihak kepolisian menerjunkan sekitar 340 personel untuk pengamanan di Pelabuhan Merak.

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah pemudik tujuan Sumatera mengeluhkan lamanya antre di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, hari ini. "Saya dari jam 04.00 WIB sudah keluar gerbang Tol Merak. Sampai saat ini belum juga masuk kapal," ujar seorang pemudik tujuan Pringsewu, Lampung, Amin, saat ditemui di Pelabuhan Merak.

Amin mengaku berangkat dari Jakarta pada pukul 22.00 WIB malam. Normalnya, perjalanan ke Pringsewu ditempuh dalam waktu delapan jam.

"Belum tahu ni, nyampe jam berapa di Lampung. Tergantung kapalnya ada atau tidak," jelas Amin.

Pemudik lainnya, Dewi, mengaku berangkat dari pukul 21.00 WIB dari Cinere, Jawa Barat. "Masuk di Merak jam 03.30 WIB. Sampai saat ini belum juga masuk kapal," kata Dewi seperti dikutip dari Antara, Jumat (23/6/2017).

Karyawan perusahaan swasta tersebut mengatakan, ia pulang ke Kalirejo, Lampung Tengah. "Biasanya berangkat jam 22.00 WIB, nyampai di Kalirejo, jam 10.00 WIB," kata Dewi.

Jika dibandingkan tahun sebelumnya, Dewi mengaku tahun ini lebih lama antre. "Tahun lalu, hanya tiga jam, tahun ini sudah lebih dari enam jam belum juga masuk kapal," keluh Dewi.

Kanit Binmas Polsek Pelabuhan Merak, Ipda Agus Supardi, menjelaskan hari ini merupakan puncak arus mudik menuju Pulau Sumatera.

"Hari ini merupakan puncak arus mudik, karena perusahaan juga sudah libur," kata Agus yang mengaku sudah 27 tahun tidak mudik Lebaran tersebut.

Pihak kepolisian menerjunkan sekitar 340 personel untuk pengamanan di Pelabuhan Merak.

Pihak ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak menurunkan sekitar 58 kapal pada puncak arus mudik. "Satu kapal muatannya sekitar 350 hingga 400 kendaraan roda empat," kata Agus.

Saksikan video di bawah ini: