Sukses

Menhub Imbau Pemudik Lakukan Remcek Saat Arus Balik

Budi mengatakan hal ini untuk mencegah terjadinya kecelakaan saat arus balik, yang diprediksi akan terjadi pada Jumat 29 Juni 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meminta agar pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua ataupun empat agar melakukan remcek saat kembali ke daerah asal.

Budi mengatakan, hal ini untuk mencegah kecelakaan saat arus balik, yang diprediksi akan terjadi pada Jumat 29 Juni 2017.

"Dari diskusi saya, ada beberapa hal yang musti harus kita sikapi saat arus balik nanti. Salah satunya yang pasti adalah safety, ini adalah tekanan dari operasi kita," ujar Budi saat memantau arus balik di posko terpadu Tol Cikopo, Jawa Barat, Rabu (28/6/2017).

Budi Karya juga meminta agar aparat kepolisian dan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menindak tegas pemudik yang membawa kendaraan tidak layak.

"Safety ada beberapa indikator yang harus kita cermati, yaitu adalah remcek walaupun hasilnya (kendaraan) itu 30 persen tidak baik, tapi dengan keadaan ini kita bisa beri peringatan tegas saja kepada mereka," jelasnya.

Tak ketinggalan, Budi Karya pun tetap mengimbau agar para pemudik dapat kembali ke daerah asal sebelum puncak arus balik yang terjadi pada Jumat 29 Juni 2017. Hal ini untuk menghindari penumpukan kendaraan saat arus balik.

Saksikan video di bawah ini: