Sukses

Plastik Mencurigakan Dekat SD di Bogor Berisi Botol Minuman

Namun demikian, petugas tetap membawa isi bungkusan yang sempat menggegerkan warga Leuwiliang itu ke Mapolres Bogor.

Liputan6.com, Bogor - Tim Gegana mengurai isi kantong plastik mencurigakan yang diduga berisi bom di samping SDN Leuwiliang I, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Rabu sore.

Setelah dievakuasi Tim Gegana unit Penjinak Bom (Jibom) Brimob Kedunghalang Bogor, dipastikan tidak ada bahan peledak dalam kantong plastik yang ditaruh tak jauh dari Pos Polisi Pasar Leuwiliang itu.

Kapolsek Leuwiliang Kompol I Nyoman Suparta mengatakan, setelah Tim Gegana Brimob mengidentifikasi dan mengurai isi kantong plastik itu ternyata hanya berisi botol minuman dalam kemasan dan kardus serta seutas tali.

"Sempat diperiksa sinar X-Ray, lalu dibongkar dan ternyata hanya berisi 10 botol berisi air, kardus, dan tali. Minumannya juga kayak yang sudah kedaluwarsa," ujar I Nyoman, Rabu 5 Juli 2017.

Namun demikian, petugas tetap membawa isi bungkusan yang sempat menggegerkan warga Leuwiliang itu ke Mapolres Bogor.

Ia juga memastikan tidak ditemukan benda seperti panci dan rangkaian kabel seperti yang diinformasikan warga.

"Itu tidak ada. Cuma bentuknya saja mirip dan kabel itu ternyata cuma tali rafia," tambahnya.

Suparta menduga barang-barang dalam plastik tersebut milik pedagang asongan yang biasa berjualan di sekitar Pasar Leuwiliang.

"Belum tahu orang iseng atau apa. Tapi, dugaan saya ini milik pedagang asongan," ujar I Nyoman.

Saat mengevakuasi bungkusan dalam kantong plastik warna merah itu, polisi sempat mengerahkan empat ekor anjing pelacak. Ini untuk memastikan di area temuan bungkusan steril dari bahan peledak.

Namun selama proses evakuasi, tidak ada pengalihan arus lalu lintas, karena lokasi temuan kantong itu berada di sebuah gang samping sekolah dasar

Hanya saja laju kendaraan tersendat akibat banyaknya warga sekitar, bahkan warga dari dari luar kawasan Leuwiliang yang datang ke sana guna melihat langsung proses evakuasi benda mencurigakan itu.

Lokasi temuan bungkusan mencurigakan itu merupakan sebuah gang akses menuju Pasar Leuwiliang. Letaknya pun sekitar 50 meter dari Pos Pol Pasar Leuwiliang.

Di gang tersebut warga memang sudah beberapa kali menemukan bungkusan sampah di sekitar lokasi.

"Yang ini beda. Dibungkus rapi dan bentuknya kaya panci juga seperti ada kabelnya. Mungkin ini yang membuat warga curiga," kata Heri Supriyadi, warga sekitar.

Takut terjadi hal yang tidak diinginkan, tak pikir panjang warga kemudian melaporkan temuan bungkusan mencurigakan itu ke polisi.

"Sekarang kan lagi ramai isu terorisme, ya bagus jadinya antisipasi," ucap Heri.

Sebelumnya, Eko Okta (50) guru SDN Leuwiliang I Bogor menemukan kantong plastik warna merah, Rabu sekitar pukul 12.00 WIB. Di dalam kantong tersebut terdapat seuntai kabel sehingga oleh Eko dicurigai berisi bom.

Eko kemudian melaporkan temuan kantong mencurigakan ke petugas Polsek Leuwiliang.


Saksikan video di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.