Sukses

8 Negara Ini Pernah Pindahkan Ibu Kota

Tak hanya Indonesia yang pernah memindahkan ibu kota negara, kendati sekarang muncul wacana baru untuk memindahkan lagi dari Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Pada awal September 2013, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkunjung ke Kazakhstan. Saat berada di negara itu, SBY mengungkapkan kekagumannya pada Astana, ibu kota Kazakhstan. Dia menilai, negara itu sukses memindahkan ibu kota negaranya dari Almaty ke Astana.

Atas dasar itu pula, SBY kemudian punya keinginan untuk memindahkan ibu kota dari Jakarta ke daerah lain. Bahkan, SBY kemudian membentuk tim kecil guna mengkaji rencana tersebut. Kendati hasil kerja tim tersebut tak diketahui, wacana tentang pemindahan ibu kota negara itu kini kembali bergulir.

Faktanya, tak hanya Indonesia yang pernah memindahkan ibu kota negara, kendati sekarang muncul wacana baru untuk memindahkan lagi dari Jakarta. Dikutip dari BBC, setidaknya ada 7 negara selain Indonesia yang pernah memindahkan ibu kotanya. Berikut daftarnya:

1. Brasil

Kota Brasilia, ibu kota Brasil. (world-population-review)

Banyak yang mengira kalau ibu kota Brasil adalah Rio de Janeiro. Padahal, ibu kota ini sudah resmi dipindahkan sejak 1960 ke Brasilia. Pusat pemerintahan Brasil yang baru ini didesain oleh arsitek bernama Oscar Niemeyer.

2. Kazakhstan

Kota Astana, ibu kota Kazakhstan. (kazakhstan.org)

Saat Presiden SBY berkunjung ke Kazakhstan pada 2013, negara itu terbilang baru memindahkan ibu kotanya. Pada 1997, pemerintah Kazakhstan sepakat memindahkan ibu kota dari Almaty ke Astana. Alasannya, Almaty merupakan pusat bisnis dan kota dengan populasi terbesar di negara itu.

2 dari 3 halaman

3. Myanmar

Kota Naypyidaw, ibu kota Myanmar. (thousand-wonders.net)

Hingga kini masih banyak yang menyebut ibu kota Myanmar adalah Yangoon. Padahal ibu kota itu sudah pindah pada 2005 ke Naypyidaw. Ibu Kota baru ini terletak 320 kilometer dari utara Yangoon.

4. Nigeria

Kota Abuja, ibu kota Nigeria. (nairaland.com)

Awalnya Nigeria menetapkan ibu kota negara adalah Lagos. Namun, untuk menghindari kepadatan penduduk, pusat pemerintahan pun dipindahkan ke Abuja pada 1991.

5. Pakistan

Kota Islamabad, ibu kota Pakistan. (islamabad-scene.com)

Tahun 1959 Pakistan memutuskan untuk memindahkan ibu kota negara dari Karachi ke Islamabad. Hanya butuh waktu dua tahun untuk membangun ibu kota Pakistan yang baru ini.

3 dari 3 halaman

6. Rusia

Kota Moscow, ibu kota Rusia. (moscow-city-tour.com)

Ibu kota Rusia awalnya adalah Kota St Petersburg, yang dulunya didirikan oleh Peter the Great pada 1703. Kota ini menjadi ibu kota Rusia sejak 1712 hingga sebelum akhirnya pindah ke Moskow pada 1918.

7. Tanzania

Kota Dodoma, ibu kota Tanzania. (answer-africa.com)

Pada 1980, Tanzania memindahkan ibu kota negaranya dari Dar es Salaam ke Dodoma. Namun, pemindahan ini terhitung kurang mulus, karena masih banyak kantor kementerian yang menempati ibu kota lama.

8. Malaysia

Kota Putrajaya, ibu kota Malaysia. (thousand-wonders.net)

Malaysia yang sukses memindahkan pusat pemerintahannya dari Kuala Lumpur ke Putrajaya pada 1999 lalu. Didirikan pada 19 Oktober 1995, namanya diambil dari nama Perdana Menteri Malaysia yang pertama Tengku Abdul Rahman Putra.

Alasan pemindahan adalah karena kemacetan serta meningkatkan efektivitas kerja lantaran Kuala Lumpur sudah sangat macet oleh kendaraan. Namun, Kuala Lumpur saat ini masih menjadi tempat untuk Sultan, Parlemen Malaysia, serta pusat perdagangan dan keuangan Malaysia.

 

Saksikan video di bawah ini: