Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi memanggil Menteri ESDM Ignatius Jonan dan Wamen ESDM Arcandra Tahar ke Istana. Pemanggilan ini dilakukan sesaat setelah Jokowi sampai di Istana Kepresidenan.
Jokowi tidak memiliki agenda khusus pada siang hari seusai meluncurkan Program Pendidikan Vokasi Industri di Cikarang. Rupanya, waktu luang ini digunakan untuk berdiskusi dengan para menteri.