Liputan6.com, Kolon - Sebuah wahana kereta gantung di Kota Kolon, Jerman, rusak saat beroperasi. Sebanyak 100 penumpang kereta gantung terkatung-katung di udara pada Minggu 30 Juli 2017, waktu setempat. Mereka harus bersabar untuk mendapatkan giliran dievakuasi.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (31/7/2017), petugas dari pemadam kebakaran bekerja keras untuk mengevakuasi setiap penumpang. Dengan menggunakan tali pengaman, setiap penumpang diturunkan ke tangga mobil pemadam kebakaran.
Baca Juga
Ada 32 kereta gantung yang tertahan, dengan sekitar 100 orang penumpang yang khawatir. Sebanyak 43 orang sudah diselamatkan. Tim evakuasi meminta tambahan pasukan, terutama para petugas damkar khusus lokasi tinggi dari Aachen dan Dusseldorf yang sudah beraksi. Ada 3 tim khusus yang menyelamatkan para penumpang.
Advertisement
Menggunakan tangga pemadam, kru pemadam kebakaran di Kolon, Jerman, mengevakuasi satu persatu, para pengguna kereta gantung yang terjebak dalam kereta di atas Sungai Rhine pada Minggu kemarin.
Penyebab mereka terjebak karena salah satu dari 32 kereta gantung yang beroperasi mengalami kerusakan dan menabrak sebuah pilar penahan.
Akibatnya kereta gantung yang lain terhenti, hingga sekitar 100 orang penggunanya terkatung-katung di dalam kereta gantung. Semuanya berhasil dievakuasi dan tak ada laporan luka atau cedera akibat kejadian ini.