Fokus, Oku Selatan - Warga Desa Durian Sembilan, Kecamatan Buay Pemaca, Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan, Sumatera Selatan, mendatangi kebun mereka yang diamuk kawanan gajah liar. Ini adalah yang kesekian kalinya gajah liar mengamuk di kawasan tersebut.
Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Rabu (9/8/2017), selain merusak areal perkebunan, kawanan gajah yang berjumlah lima ekor itu juga merusak pondok. Bahkan satu orang warga ikut menjadi korban amukan gajah, hingga tewas dalam kondisi mengenaskan.
Baca Juga
Pasca kejadian itu, sejumlah wanita diungsikan ke tempat yang lebih aman. Warga juga berjaga-jaga setiap malam, untuk menghindari kembali jatuhnya korban. Pada saat berjaga, mereka kerap membunyikan petasan atau membakar ban, agar gajah liar tidak masuk ke pemukiman mereka.
Advertisement
Desa Durian Sembilan kerap menjadi sasaran amukan gajah liar, setelah habitat mereka rusak. Warga berharap pemerintah mencari solusi agar peristiwa tersebut tidak kembali terjadi hingga menimbulkan jatuhnya korban.