Liputan6.com, Jakarta - Putra pertama Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Pertemuan tersebut juga dihadiri putra pertama Jokowi, Gibran Rakabuming Raka.
Jokowi sepertinya memberikan kesempatan keduanya bertemu. Gibran dan Agus yang kerap disapa AHY ini pun duduk bersama memberikan pernyataan bersama usai pertemuan itu.
Baca Juga
Agus membuka pembicaraan. Pria yang pernah berdinas di TNI AD ini menjelaskan hasil pertemuan antara dirinya dengan Jokowi. Pertemuan ini memang berkaitan dengan peresmian The Yudhoyono Institute malam nanti.
Advertisement
Setelah itu, Gibran juga berbicara tentang kehadirannya pada pertemuan itu. Dia menuturkan, sengaja datang dan memasak bubur gudeg khusus untuk pertemuan itu.
Usai memberikan pernyataan, keduanya berfoto bersama. Pose salam komando dipilih keduanya dalam sesi foto saat itu.
Semula Gibran tampak enggan melakukan foto bersama dengan pose salam komando. Pemilik Chilli Pari Catering itu berkelakar gambar ini nantinya akan dijadikan meme.
"Pasti ini jadi meme nanti," kata Gibran di Presidential Lounge Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (10/8/2017).
Agus tetap berdiri dan mengajak Gibran untuk berfoto bersama. Kepalan tangan keduanya bersatu. Beberapa menit mereka melayani permintaan foto bersama itu.
Dari belakang, awak media usil menyebut foto ini sebagai persiapan untuk pencapresan 2024. Keduanya hanya tertawa. Gibran tampak masam ketika mendengar hal itu, tapi kemudian tersenyum kembali menyambut salam dari Agus.
"Untuk 2024 ya mas," celetuk awak media.
Mensesneg Pratikno memantau jalannya pernyataan pers bersama Agus Yudhoyono dan Gibran dari belakang. Usai pertemuan, Pratikno mengajak keduanya kembali ke Istana Merdeka untuk bertemu dengan Jokowi sebelum Agus meninggalkan Istana.
Saksikan video di bawah ini: