Sukses

Dari Kokpit Pesawat, Pilot TNI AU Sampaikan Dirgahayu Indonesia

Sebelum melintas, pilot pesawat juga menyampaikan ucapan HUT ke-72 RI.

Liputan6.com, Jakarta - Upacara Hari Kemerdekaan ke-72 RI juga dimeriahkan dengan atraksi pesawat TNI Angkatan Udara. Para pilot pesawat menyampaikan ucapan Hari Kemerdekaan langsung dari kokpit pesawat.

Ada 6 pesawat yang melakukan fly pass. 3 unit F16 Fighting Falcon dan Sukhoi SU-30.

Keduanya terbang dengan dua kelompok berbeda. Pesawat melakukan fly pass melintas di atas Istana Merdeka dari arah Utara ke Selatan.

Mengawali fly pass 3 unit F16 melintas lebih dulu kemudian diikuti oleh 3 unit SU-30 di belakangnya. Setelah melintas semua pesawat membuka formasi berpencar ke kiri dan ke kanan.

Sebelum melintas, pilot pesawat juga menyampaikan ucapan HUT ke-72 RI. Ucapan ini disampaikan langsung dari kokpit pesawat.

"Kami Elang Muda Angkatan Udara mengucapkan Dirgahayu Indonesia 72 tahun Indonesia Kerja Bersama," ujar pilot, Kamis (17/8/2017).

Jokowi yang tadinya sudah duduk di mimbar kehormatan kemudian berdiri. Dia melihat dengan seksama keenam alutsista pesawat Indonesia itu melintas.

 

Saksikan video di bawah ini: