Sukses

Top 3 News Hari Ini: Istana Berlapis Emas Milik Bos First Travel

Top 3 news hari ini, rumah mewah bak istana milik bos First Travel, Andika dan Anniesa didominasi warna emas.

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 news hari ini, rumah mewah dengan pilar-pilar menjulang tinggi bak istana milik pasangan pasutri pemilik First Travel tak lagi berpenghuni.

Bangunan kokoh dan megah di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat itu kini disita oleh tim penyidik terkait dugaan penipuan yang dilakukan Andika Surachman dan Anniesa Hasibuan kepada puluhan ribu calon jemaah umrah yang dijanjikan akan diberangkatkan.

Namun, janji tinggal janji. Para jemaah yang telah meniatkan pergi ke Tanah Suci, kini hanya bisa pasrah dan berharap uang dan paspor mereka kembali. Sementara pemilik First Travel harus menelan pil pahit dengan mendiami istana mereka yang baru, yaitu penjara.

Tersiar kabar, rumah mewah bak istana yang keduanya tinggalkan, semua perabotan di dalamnya dibalut dengan warna emas dan harga yang sangat fantastis. Untuk harga hiasan gorden saja disinyalir bernilai Rp 700 juta.

Sementara di Jakarta, kembali media sosial memakan korban. Muhammad Farhan Balatif (18) dibekuk polisi karena diduga memposting ujaran kebencian dengan menghina Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Selain Jokowi, Farhan juga menghina Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian di Facebook. Farhan menilai, kinerja polisi sangat lambat dan masih banyak pungli. Sedangkan di era pemerintahan Jokowi, Farhan menilai masih banyaknya pengangguran serta utang negara.

Hingga malam ini, berita tersebut paling banyak menyita perhatian pembaca Liputan6.com terutama di kanal News.

Berikut berita terpopuler dalam Top 3 News hari ini: 

1. Mengintip Isi Rumah Mewah Milik Bos First Travel

Andika Surachman dan Anniesa Desvitasari Hasibuan (instagram.com)

Pasangan suami istri pemilik First Travel Andika Surachman dan Anniesa Hasibuan dikenal bergaya hidup mewah. Tak hanya penampilan, kediaman mereka di kaveling Venesia Sentul City, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, juga terlihat glamor.

Melihat kamar utama, terdapat ranjang megah dengan hiasan gorden yang disinyalir bernilai Rp 700 juta. Ruang kerja Andika dan Anniesa juga didominasi warna emas. 

Tak hanya itu, penyidik juga menyita sejumlah aset milik ketiga bos First Travel. Di antaranya, rumah mewah di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat; butik mewah di Kemang, Jakarta Selatan; dan beberapa mobil mewah serta aset-aset lainnya.

Selengkapnya...

2.  HEADLINE: Para Tersangka Penghina Presiden Jokowi, Terorganisasi?

Ilustrasi

Polisi menangkap Muhammad Farhan Balatif, remaja berusia 18 tahun. Menggunakan akun dengan nama Ringgo Abdullah, ia memuat dan menyebar ujaran kebencian dengan menghina Presiden Joko Widodo dan Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian di Facebook.

Polisi menyatakan memiliki bukti telak untuk menjerat Farhan. Sebuah flashdisk 16 GB, berisi gambar-gambar Jokowi dan Kapolri yang sudah diedit, ditemukan di rumahnya.

Kepada polisi yang memeriksanya, Farhan mengaku menghina Presiden Jokowi dan Kapolri Tito Karnavian karena membenci banyak kebijakan pemerintah dan kinerja Polri.

Selengkapnya...

3. Bisakah Uang Korban First Travel Kembali?

Calon jemaah umrah menunjukan kwitansi pembayaran di lobi Green Tower, Jalan TB Simatupang, Jakarta, Kamis (10/8). Paska penangkapan pemilik First Travel calon jemaah umrah tidak bisa naik ke lantai 6. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Polri mengungkap, bos First Travel telah mengalihnamakan sejumlah hartanya yang diduga dibeli dari uang calon jemaah umrah. Ini terungkap dari hasil penyidikan Bareskrim Polri terhadap harta-harta tiga tersangka kasus penipuan dan penggelapan itu.

Lalu, masih ada harapankah uang korban First Travel kembali? Kepala Divisi Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan belum bisa menjawabnya.

"Seperti yang kami ungkap kemarin, dia kan pakai uang itu untuk membeli sejumlah hal. Misal, dugaan dia membeli restoran di London dan beli bermacam-macam benda. Kalau ini, bisa saja nantinya dilelang ketika dalam proses hukum lanjutan. Itu ranah jaksa," tutur Setyo.

Namun yang jelas, lanjut dia, sejumlah aset sudah dialihnamakan. Seperti mobil-mobil mewah yang sudah menjadi milik orang lain.

Selengkapnya...

 

Â