Sukses

Intip Serunya Jokowi dan Iriana Joget Maumere Bareng Ibu PAUD

Meski sedikit kaku, Presiden Jokowi tampak menikmati goyang Gemu Famire asal Nusa Tenggara Timur ini.

Liputan6.com, Jakarta Lagu Gemu Famire yang dikenal sebagai lagu riang dan mengajak orang untuk berjoged bersama rupanya juga berlaku bagi Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Seperti ditayangkan Liputan6 Malam SCTV, Kamis (21/9/2017) di hadapan 1.200 guru PAUD se-DKI Jakarta, Presiden bersama dengan Ibu Negara Iriana tanpa sungkan berjoged Maumere.

Meski sedikit kaku, Presiden Jokowi tampak menikmati goyang Gemu Famire asal Nusa Tenggara Timur ini. Lagu ini sendiri diciptakan oleh Nyong Franco asal Kabupaten Sikka beberapa tahun lalu dan cukup dikenal orang karena nada riang dan goyang khas Gemu
Famire.

Tak hanya Presiden Jokowi dan Ibu Iriana. Tampak juga Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat bersama istrinya Happy ikut bergoyang Maumere.

Goyang Maumere ini dilakukan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dalam acara penutupan pelatihan akbar bagi guru pendidikan anak usia dini se-DKI Jakarta di Jakarta Islamic Centre, Koja, Jakarta Utara.