Sukses

Kereta Anjlok Dievakuasi, Perjalanan KRL Kembali Normal

Akibat KRL anjlok, lalu linta Depok menuju Jakarta lumpuh.

Liputan6.com, Jakarta - KRL Commuterline yang anjlok di wilayah Stasiun Manggarai berhasil di evakuasi pada pukul 10.40 WIB.

"Proses evakuasi KA 1507 yang mengalami anjlokan disekitar wilayah stasiun Manggarai telah selesai dilakukan," ujar Kepala Humas PT KAI Commuter Line Jabodetabek (KCJ) Eva Chairunisa, Selasa (3/10/2017).

Sehingga saat ini, perjalanan kereta sudah mulai normal.

"Saat ini perjalanan KRL dari Bekasi dan Bogor menuju Jakarta Kota serta Jatinegara kembali normal," tandas Eva.

Akibat KRL Commuterline lintas Bogor-Angke anjlok di wilayah Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, arus lalu lintas dari Depok arah Pasar Minggu, Jakarta Selatan lumpuh.

Seperti pengamatan Liputan.com, Selasa (3/10/2017), kemacetan mulai terjadi dari lingkar Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat. Kendaraan roda empat nyaris tidak bergerak alias lumpuh.

 

2 dari 2 halaman

Lewat Jalur Alternatif

Akibat jalur ke arah Lenteng Agung tersendat, banyak kendaraan melalui jalur alternatif ke arah Jagakarsa, Jakarta Selatan. Kemacetan pun terjadi di jalur ini, khususnya dari arah Jagakarsa menuju Lenteng Agung. Antrean hampir satu kilometer.

Sementara, antrean kendaraan di Jalan Raya Lenteng Agung terjadi hingga Pancoran, Jakarta Selatan. Kepadatan terjadi hampir di setiap stasiun, seperti Stasiun Universitas Pancasila (UP), Lenteng Agung, Tanjung Barat, hingga Pasar Minggu.

Kepadatan disebabkan karena angkutan umum dan ojek online menunggu penumpang kereta di bahu jalan stasiun.

Tak hanya itu, kemacetan juga terjadi ke arah Jalan TB Simatupang arah Fatmawati. Penutupan jalur arah Ampera akibat adanya proyek galian parit di depan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, menyebabkan antrean kendaraan.

Kemacetan juga diungkapkan warganet di Twitter. Seperti pemilik akun @arinayulistara yang menyebutkan, kemacetan terjadi mulai lingkar UI, imbas KRL anjlok.

"Lalin dr Univ UI arah Lenteng Agung, Jaksel terpantau macet, imbas KRL anjlok," tweet @arinayulistara pada pukul 09.50 WIB.

Hal sama juga diungkapkan pemilik akun @danarpmlh, pengguna jasa Commuterline terpaksa beralih menggunakan angkutan umum, akibat KRL anjlok di Manggarai.

"KRL anjlok di Manggarai - Tn Abang, penumpang di St. Lenteng memilih memakai angkutan umum," tweet @danarpmlh pada pukul 08.26 WIB.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Â