Liputan6.com, Cilegon - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta agar TNI dan seluruh masyarakat Indonesia waspada adanya upaya dari luar dan dari dalam yang merongrong Pancasila. Terutama di era perdagangan bebas.
Sehingga, kata Jokowi perlu membangun pondasi TNI di mana harus menjaga masyarakat dalam dunia yang semakin transparan.
"Apapun yang terjadi akan menjadi berita di negara lain," ujar Jokowi dalam sambutannya di HUT TNI ke-72 di Pelabuhan Indah Kiat, Cilegon, Banten, Kamis (5/10/2017).
Advertisement
Jokowi pun teringat pada naskah ikrar Pancasila agar seluruh rakyat membulatkan tekat untuk mengamalkan Pancasila dalam memperjuangkan kebenaran dan keadilan.
"Kita tidak boleh lengah, kita harus bersatu TNI dan institusi lain harus bersatu dan bahu membahu," kata Jokowi.
Saksikan video di bawah ini: