Sukses

Ketua MPR: Beda Pandangan soal Senjata Selesaikan di Internal

Menurut Zulkifli, dengan adanya pertemuan tersebut dapat segara menyelesaikan permasalahan yang ada.

Liputan6.com, Lampung - Ketua MPR RI Zulkifli Hasan mengatakan perbedaan pandangan soal pengadaan senjata bisa segera terselesaikan. Sebab sudah terjalin rapat antara Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto dengan beberapa pihak terkait.

"Itu selesaikan, dengan rapat dengan Menko Polhukam," ucap Zulkifli di Bandar Lampung, Lampung, Jumat 6 Oktober 2017.

Menurut dia, dengan adanya pertemuan tersebut dapat segara menyelesaikan permasalahan yang ada. Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu juga mengimbau agar tidak terdapat mencuat ke masyarakat kembali permasalahan internal tersebut.

"Selesaikan di dalam, kalau ada perbedaan jangan bawa keluar, tapi selesaikan cukup dengan rapat koordinasi," jelas Zulkifli.

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto mengundang pemimpin lembaga dan institusi negara untuk rapat membahas masalah yang kini menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat.

"Sesuai janji saya, kami mau menuntaskan masalah-masalah yang menjadi isu kemarin, masalah senjata ya," kata Wiranto di kantornya, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Jumat.

Wiranto mengatakan, dalam rapat kali ini pihaknya memanggil Panglima TNI, Kapolri, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Dirut PT Pindad, Kepala BNPT, dan Kepala BNN.

Saksikan vidio pilihan di bawah ini: