Sukses

Polisi Bubarkan Paksa Demo Mahasiswa di Depan Istana Merdeka

Demo mahasiswa hingga tengah malam di depan Istana Negara akhirnya dibubarkan polisi. Akibat bentrok, sejumlah orang mengalami luka-luka.

Fokus, Jakarta - Aparat kepolisian akhirnya membubarkan aksi unjuk rasa ratusan mahasiswa yang mengkritisi tiga tahun pemerintahan Jokowi-JK di Jalan Merdeka Barat. Sempat terjadi baku hantam, sehingga sejumlah mahasiswa dan aparat kepolisian terluka.

Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Sabtu (21/10/2017), baku hantam antara polisi dan mahasiswa akhirnya terjadi ketika polisi berusaha membubarkan unjuk rasa mahasiswa. Sebelumnya polisi beberapa kali meminta mahasiswa agar pulang.

Unjuk rasa dibubarkan karena sudah melewati batas waktu. Batas unjuk rasa seharusnya Jumat petang, 20 Oktober 2017. Namun hingga Sabtu dini hari, mahasiswa masih bertahan sehingga polisi akhirnya mengambil langkah tegas. Polisi menangkap sejumlah provokator yang akhirnya memancing kemarahan mahasiswa.

Dalam bentrokan, sejumlah mahasiswa dan polisi terluka karena terkena lemparan batu dan pukulan. Sembilan orang mahasiswa yang dianggap provokator ditangkap. Mereka diancam pidana karena melakukan perusakan dan penganiayaan terhadap tiga anggota polisi.