Sukses

Butuh 2 Hari Tentukan Penyebab Kebakaran Pabrik Petasan

Polisi membawa beberapa barang bukti untuk diuji laboratorium.

Liputan6.com, Tangerang - Olah tempat kejadian perkara di pabrik kembang api yang meledak di Pergudangan 99 Desa Cengklong, Kecamatan Kosambi Kabupaten Tangerang, telah selesai kemarin malam. Polisi membawa beberapa barang bukti untuk diuji laboratorium.

Salah seorang tim Puslabfor Mabes Polri, Kompol M. Nurcholis mengatakan, maksimal dua hari hasil forensik sudah bisa diketahui.

"Ada beberapa bukti yang harus kita lakukan pemeriksaan secara laboratoris untuk menentukan pasti penyebab kebakaran seperti apa," ujar Nurcholis di Tangerang, Jumat 27 Oktober 2017.

Hal senada juga diungkapkan Kapolres Metro Tangerang Kombes Harry Kurniawan yang meminta waktu untuk mengetahui hasil olah TKP tersebut.

"Dua hari ya, mudah-mudahan segera terungkap," ujarnya.

Pabrik kembang api milik PT Panca Buana Cahaya Sukses, di kompleks Pergudangan 99, Kosambi, Kabupaten Tangerang, Banten meledak dan terbakar hebat. Akibatnya 47 pegawainya tewas terpanggang. Sementara 46 pegawai yang selamat mengalami luka bakar di sekujur tubuhnya.

Saksikan video di bawah ini: