Sukses

Kenang Jasa Pahlawan, Prajurit TNI AL Tabur Bunga di Laut

Prajurit TNI Angkatan Laut, Angkatan Darat, Angkatan Udara, dan Polri menyampaikan rasa hormat pada para pahlawan bangsa.

Liputan6.com, Jakarta - Cara berbeda memperingati Hari Pahlawan dilakukan pengelola sebuah hotel di Kendari, Sulawesi Tenggara. Para pekerja hotel naik becak, konvoi keliling kota sambil membagikan bingkisan ke sejumlah pekerja.

Seperti ditayangkan Fokus Sore Indosiar, Jumat (10/11/2017), para tukang becak yang mengantar konvoi pun diberi bingkisan dan diajak makan bersama di hotel. Profesi tukang becak dipilih sebagai simbol sosok pahlawan keluarga yang patut dihargai.

Sementara itu di Surabaya, Jawa Timur, geladak kapal perang KRI Banda Aceh di Darmaga Semampir menjadi tempat para prajurit TNI Angkatan Laut dan Staf TNI Angkatan Laut, Angkatan Darat, Angkatan Udara, Polri dan sejumlah pejabat Pemerintah Provinsi Jawa Timur menyampaikan rasa hormat pada para pahlawan bangsa.

Upacara yang diikuti tabur bunga ini dipimpin Panglima Komando Armada RI kawasan timur, Laksamana Muda TNI Darwanto.

Sementara itu di Jakarta, Jumat (10/11/2017), pada pukul 08.00 WIB, Presiden Jokowi memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta Selatan.

Selaku inspektur upacara, Presiden Jokowi mengajak peserta mengheningkan cipta mengenang jasa para pahlawan.

Usai mengheningkan cipta, Presiden Jokowi meletakkan karangan bunga di Monumen Garuda. Tabur bunga juga dilakukan Presiden Jokowi dan peserta upacara lainnya di sejumlah makam pahlawan nasional.