Sukses

Sandi Targetkan Investasi Asing Rp 100 T, Ini Sektor Andalannya

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menargetkan Ibu Kota memperoleh investasi dari asing sebesar Rp 100 triliun pada 2018.

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menargetkan ibu kota memperoleh investasi dari asing sebesar Rp 100 triliun pada 2018. Hal tersebut dikatakan Sandiaga usai kunjungannya ke Dubai, Uni Emirat Arab.

"Total target kita untuk investasi itu 2018, Rp 100 triliun," kata Sandi di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (19/11/2017).

Dia berharap, banyaknya investor di Jakarta, akan mengurangi angka pengangguran. "Jadi kami berharap sekali investasi ini akan mampu ciptakan lapangan kerja yang berkualitas, lapangan kerja baru," ucap Sandi.

Adanya penurunan ekonomi, kata dia, berpotensi munculnya gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK). Oleh karena itu, dia harap munculnya investor dapat menanggulangi masalah tersebut.

"Kami melihat ada keterlambatan ekonomi. Kami khawatir nanti ada gelombang PHK. Kami khawatir anak-anak muda kita enggak mendapatkan pekerjaan. Jadi ini yang akan kami dorong supaya lapangan kerjanya tercipta yang baru dan berkualitas," ujar Sandiaga Uno.

Beberapa sektor yang menarik bagi investor asing, di antaranya pariwisata Kepulauan Seribu, retail, transportasi dan Transit Oriented Deveploment.

"Yang banyak disinggung adalah pariwisata, karena multiplayer effect-nya besar, dan ini menariknya bukan upah murah yah. juga tertarik dengan konsep TOD," kata Sandi.

Tak hanya itu, Sandi menargetkan kenaikan investasi di Jakarta bisa mencapai Rp 1.000 triliun dalam lima tahun ke depan. "Dalam lima tahun kalau misalnya kami bisa tiap tahun ada kenaikan 50-100 persen kami akan sampe Rp 1.000 triliun," tandas Sandiaga Uno.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

2 Investor Kelas Dunia

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, sejumlah investor asing yang ia temui saat Investment Corporation of Dubai (ICD) Global Investment Forum di Dubai, Uni Emirat Arab, tertarik dan siap berinvestasi di Jakarta. Salah satunya di sektor pariwisata.

"Dari beberapa negara lain yang hadir di Global Investment Forum menyatakan siap juga untuk berinvestasi dan salah satu sektor yang buat saya melegakan adalah sektor pariwisata," ucap Sandiaga saat ditemui di Lapangan Silang Monas, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (18/11/2017).

Sandiaga mengatakan, ada dua investor kelas dunia yang tertarik berinvestasi di Kepulauan Seribu, Jakarta. "Ada dua investor kelas dunia yang tertarik untuk investasi di Kepulauan Seribu. Jadi, kita akan dorong terus," ujar Sandiaga.