Sukses

Kakak Beradik di Aceh Idap Penyakit Langka

Kakak adik asal Desa Geulanggang Meunjee, Aceh, mengidap penyakit langka hingga tubuh mereka terasa gatal dan saat digaruk kulit mengelupas.

Liputan6.com, Aceh - Dua bocah kakak adik asal Desa Geulanggang Meunjee, Kutablang, Bireuen, Aceh, mengidap penyakit langka sejak lahir. Seluruh anggota tubuh mereka terasa gatal dan saat digaruk kulit mengelupas.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Kamis (23/11/2017), Radiansyah (11 ) dan adik perempuannya, Wulan Zaskia (7) sudah empat hari dirawat di RSU Zainoel Abidin, Banda Aceh. Keduanya mengidap penyakit langka sejak lahir.

Seluruh anggota tubuh terasa gatal dan saat digaruk kulitnya mengelupas. Meski sudah beberapa kali dirawat di rumah sakit, penyakit yang diderita keduanya tidak kunjung membaik. Sang kakak, Radiansyah, kini sudah tidak dapat berjalan karena kakinya sudah tidak normal.

Dokter menegaskan, penyakit yang dalami dua bocah bersaudara ini karena faktor genetik.

Penyakit ini tergolong langka. Penanganannya membutuhkan rawatan khusus dan perlu kesabaran.

Pihak rumah sakit kini berusaha memulihkan luka kedua pasien dan memperbaiki gizi. Kedua anak tersebut juga memiliki gangguan nutrisi sehingga menghambat pertumbuhan anak.