Liputan6.com, Sabang - Acara puncak Sail Sabang 2017, baru saja usai. Acara tersebut meninggalkan kesan mendalam bagi anggota pramuka Saka Bahari, terlebih mereka juga bisa mengunjungi sejumlah wilayah dengan menggunakan KRI Banda Aceh.
Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Kamis (7/12/2017), ratusan anggota pramuka Saka Bahari juga mengikuti penanaman bakau sebagai upaya melestarikan lingkungan.
Tak hanya itu, peserta Pelayaran Lingkar Nusantara ke-7 ini juga mendapat kesempatan mengunjungi sejumlah wilayah di Tanah Air dengan KRI Banda Aceh. Di atas kapal, mereka mendapat pembekalan bela negara, pembinaan mental, hingga siraman rohani.
Advertisement
Namun yang paling berkesan, mereka juga dilibatkan dalam acara bakti sosial yang dilakukan TNI Angkatan Laut bekerja sama dengan Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPAPK). Mereka diajak berbagi untuk menyalurkan bantuan pemirsa SCTV dan Indosiar kepada warga yang membutuhkan di sejumlah wilayah di Tanah Air.