Sukses

Ribuan Buruh Menuntut Kenaikan Gaji

Ribuan buruh di Tanjungpriok, Jakut, menuntut kenaikan gaji yang hingga sekarang belum dilaksanakan pihak perusahaan. Para pendemo mengancam akan menggelar aksi serupa jika tuntutannya tidak dipenuhi.

Liputan6.com, Jakarta: Ribuan buruh di kawasan Berikat Nusantara, Tanjungpriok, Jakarta Utara, menggelar unjuk rasa, Senin (7/2). Sambil meneriakan yel-yel dengan alat musik seadanya, para pendemo yang didominasi kaum hawa ini, berunjuk rasa di depan pintu masuk PT Caterindo Garment Industrie tempat mereka bekerja.

Pengunjuk rasa memprotes kenaikan gaji yang seharusnya dilakukan pada 1 Januari lalu, namun hingga kini belum juga dilaksanakan. Bahkan uang cuti haid pun telah dihapuskan pihak perusahaan.

Untuk melampiaskan kekesalannya, sejumlah pendemo melempari petugas yang berjaga dengan botol plastik bekas. Mereka mengancam akan menggelar aksi serupa yang lebih besar lagi jika tuntutannya tidak dipenuhi pihak perusahaan.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.