Liputan6.com, Zamboanga - Sebuah rekaman video amatir menunjukkan kehancuran di dekat Semenanjung Zamboanga, Filipina selatan. Salah satu daerah yang paling parah terkena bencana adalah di Provinsi Lanao Del Norte dan Lanao Del Sur.
Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Rabu (27/12/2017), material lumpur dan reuntuhan bangunan serta pohon tumbang menghiasi area bencana yang disebabkan badai tropis Timben. Aktivitas warga menjadi lumpuh lantaran mereka kesulitan menembus akses jalan.
Baca Juga
Sejumlah rumah warga yang dekat dengan tepi sungai juga luluh lantah. Bahkan, banyak rumah warga yang hilang tersapu banjir bandang.
Advertisement
Kini sebagian warga yang berada di lokasi bencana segera mengungsi ke tempat yang lebih aman. Mereka berupaya mengais sejumlah harta benda berharga yang masih bisa diselamatkan.
Badai tropis Timben memicu banjir bandang dan longsori di Filipina selatan pada akhir pekan lalu. Sebanyak 164 orang tewas dan 171 lainnya hilang akibat peristiwa ini.