Sukses

JK Jelaskan Posisi Kepala BIN di Dewan Masjid Indonesia

Jusuf Kalla meminta kepada para pengurusnya agar mengesampingkan jabatan yang melekat dan fokus untuk memakmurkan Masjid di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Dewan Masjid Indonesia (DMI) kemarin mengukuhkan pengurusnya untuk periode 2017-2022. Di antara para pengurus Dewan Masjid Indonesia yang baru terdapat nama Kepala BIN Budi Gunawan dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Pengukuhan dilakukan di Aula Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Jumat siang. Dalam susunan pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) yang seharusnya dikukuhkan akhir tahun lalu, Jusuf Kalla kembali menjadi Ketua Umum DMI Periode 2017-2022 didampingi Wakapolri Komjen Pol Syafarudin yang menjadi wakilnya.

Sementara Kepala BIN Budi Gunawan sebagai Ketua Majelis Pakar dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai anggota majelis pakar. Dalam amanatnya,  Jusuf Kalla meminta kepada para pengurusnya agar mengesampingkan jabatan yang melekat dan fokus untuk memakmurkan masjid di Indonesia.

"Komjen Budi Gunawan bukan sebagai orang BIN, tapi bagaimana dengan Islam. Bagaimana masjid tidak radikal. Bagaimana hidup umat Islam berjalan. Ada Pak Gubernur DKI. Serta bagaimana kita bekerja sama membangun semua itu," terang Wapres Jusuf Kalla.

Â