Sukses

Kondisi 16 Korban Balkon BEI Ambruk di RSAL Mintohardjo Membaik

Enam belas korban luka selasar Gedung Bursa Efek Indonesia telah membaik bahkan ada yang sudah boleh pulang.

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 16 korban robohnya balkon gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dirawat di RSAL Mintohardjo kondisinya terus membaik.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Selasa (16/1/2018), Bupati Lahat, Sumatera Selatan, menjenguk 16 warga yang dirawat di Rumah Sakit Mintoharjo, Jakarta Pusat, setelah menjadi korban luka akibat ambruknya balkon Gedung BEI.

16 yang korban luka telah membaik sedangkan, tiga pasien yang merupakan korban patah tulang telah menjalani operasi pada Senin malam.

Sementara itu rektor Universitas Bina Darma, Bochari Rachman, dan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin, menjenguk 27 mahasiswa dan dosen yang dirawat di Rumah Sakit Siloam, Jakarta.

Di Palembang, Sumatera Selatan, sejumlah anggota keluarga mahasiswa mendatangi kampus Universitas Bina Darma untuk mengetahui perkembangan nasib korban.

Sebelumnya, sebanyak 90 mahasiswa semester lima, Jurusan Akuntansi Universitas Bina Darma, dan 7 dosen berangkat dari Palembang pada 14 Januari lalu untuk mengikuti kunjungan industri ke Gedung BEI.