Sukses

Anies: Beton LRT Jatuh Tak Ganggu Target Penyelesaian

Anies mengatakan, perbaikan box girder LRT itu membutuhkan waktu sekitar satu bulan.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, jatuhnya beton light rapid transit (LRT) Jakarta di Kayu Putih, Pulo Gadung, Jakarta Timur, tidak akan mengganggu jadwal penyelesaian moda transportasi yang disiapkan untuk Asian Games, Juli 2018.

"Laporan dari Pak Dirut tadi tidak mengganggu schedule," kata Anies Baswedan di Balai Kota Jakarta, Senin (22/1/2018).

Anies mengatakan, perbaikan box girder LRT itu membutuhkan waktu sekitar satu bulan.

"Memang ini perlu perbaikan kira-kira tiga minggu sampai satu bulan untuk recovery yang ini, tetapi tidak mengganggu schedule secara umum,” ucapnya.

Saat ini, kata Anies Baswedan, pihaknya akan membuat tim kecil khusus untuk menginvestigasi penyebab musibah tersebut.

2 dari 2 halaman

Dikejar Waktu

Sebelumnya, Wagub Sandiaga Uno mengatakan, permintaan untuk mempercepat pengerjaan LRT demi mengejar target Asian Games, berdampak dengan kurang diperhatikannya keselamatan kerja.

"Pak Satya (Jakpro) bilang kita sudah mulai ketinggalan nih dari realisasi sama rencana. Karena cuaca, karena (alami) keterlambatan kerja. Adapun target Juni-Juli sudah harus beroperasi untuk Asian Games. Mereka bilang akan mengejar dengan shift yang ditambah orang, dan kita sama khawatir masalah keselamatan kerjanya," kata Sandiaga.

"Kalau dikejar target selalu seperti itu, ada saja prosedur yang terlupakan demi efisiensi waktu," ucap Sandi.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

  • Anies Baswedan menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia ke-29 pernah menjadi rektor termuda se-Indonesia
    Anies Baswedan pernah menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia ke-29 pernah menjadi rektor termuda se-Indonesia

    Anies Baswedan

  • Lintas Rel Terpadu Jabodetabek atau disingkat menjadi LRT Jabodetabek adalah lintas rel terpadu yang berada di daerah Jabodetabek.

    LRT

  • Beton LRT Roboh