Sukses

Megawati Minta Gus Ipul-Puti Memihak Wong Cilik

Pertemuan ini juga sebagai konsolidasi untuk membangun kekuatan pemenangan pada Pilgub Jatim.

Liputan6.com, Surabaya - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menggelar pertemuan dengan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Syaifulah Yusuf-Puti Guntur Sukarnoputri di rumah dinas Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Minggu (4/2/2018), dalam pertemuan tertutup ini, hadir pula sejumlah kepala daerah dari PDIP, seperti Bupati Ngawi Budi Sulistyono dan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas.

Menurut Puti, pertemuan ini sebagai konsolidasi untuk membangun kekuatan pemenangan pada Pilgub Jatim.

Dalam pertemuan tersebut, Megawati meminta agar selalu memihak wong cilik.

Sementara itu, bakal Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bertemu dengan relawan pergerakan penganut Khittah Nahdiyah di Surabaya.

Khofifah menegaskan, pertemuan dengan relawan ini juga didampingi oleh para kyai NU kultural senior. Para kyai nantinya akan memberikan pembekalan bagaimana strategi penyampaian program-program yang akan diusung oleh Pasangan Khofifah-Emil.