Sukses

Masuk Jalur Busway, Pengendara Ini Malah Tanduk Polisi

Video amatir perlihatkan pengendara mobil di simpang Matraman, seruduk petugas Polantas, Aiptu Maralum, karena tak terima ditilang.

Patroli, Jakarta - Lantaran tak terima ditilang Polantas, seorang pengemudi roda empat nekat menanduk petugas di Jalan Simpang Matraman, Jakarta Timur. Sebelumnya petugas sempat meminta surat kendaraan pengemudi yang hendak ditilang.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Kamis (8/2/2018), video amatir memperlihatkan petugas kepolisian bernama Aiptu Maralum terlibat cekcok dengan pengemudi di simpang Matraman, Jakarta Timur.

Kanit Lantas Matraman Iptu Didik mengatakan, peristiwa terjadi pada Selasa, saat pengemudi mobil melintas dari arah Pramuka menuju Tambak. Aiptu Maralum memberhentikan pengemudi karena melanggar aturan dan tetap menerobos di simpang Matraman.

Cekcok antara pengemudi dan Aiptu Maralum pun sempat terjadi. Menolak mengeluarkan surat kendaraan, pengemudi tersebut menyeruduk Aiptu Maralum dengan kepalanya.

Menurut Kanit Lantas Matraman, Iptu Didik, Aiptu Maralum sudah menjalankan tugas sesuai SOP-nya. Lalu polisi menyuruh pengemudi menunjukkan surat-surat. Namun yang bersangkutan ini tetap menolak dan keberatan dengan alasan dia tidak melanggar.

Setelah melakukan aksinya, pengemudi mobil langsung masuk mobil dan tancap gas. Hingga kini petugas Polantas masih mencari identitas pemilik mobil.