Sukses

Tanah Bergerak di Majalengka, 60 Rumah Warga Rusak Berat

Sementara itu, bencana tanah bergerak dan amblas di Kabupaten Ciamis juga membuat ratusan rumah rusak parah. Jumlah kerusakan bertambah akibat tanah yang terus bergerak setiap harinya.

Liputan6.com, Majalengka - Akibat tanah bergerak, kondisi puluhan rumah di Desa Cimuncang, Majelengka retak-retak dan nyaris ambruk.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (7/3/2018), sejumlah pemilik pun memilih untuk mengungsi, namun ada pula yang bertahan meski kini kondisi rumahnya tak laik huni.

Pemerintah Desa Cimuncang mencatat, ada sekitar 60 rumah milik warga yang kondisinya rusak. 10 di antaranya bahkan hancur dan telah dikosongkan pemiliknya.

Sementara itu, bencana tanah bergerak dan amblas di Kabupaten Ciamis juga membuat ratusan rumah rusak parah. Jumlah kerusakan bertambah akibat tanah yang terus bergerak setiap harinya.

Terkait bencana ini, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BPBD) masih menunggu hasil kajian para ahli. Jika memang harus direlokasi, maka Pemda akan mengusahakannya.