Liputan6.com, Jakarta - Komunitas Sepeda Onthel melepas 10 peseda onthel yang akan bersepeda dari Jakarta ke Bali dengan menempuh jarak sejauh 1.200 kilomter, pagi tadi. Acara pelepasan dimeriahkan dengan ratusan sepeda onthel yang dihias sangat unik.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Minggu (25/3/2018), waktu yang akan ditempuh selama 20 hari dengan melalui lebih dari 20 kota. Di antara kesepuluh peseda, salah satunya adalah peserta perempuan bernama Dwi Puspa.
Kirab sepeda onthel ini memiliki misi untuk melestarikan sepeda tua di tengah kemajuan jaman. Karena Indonesia merupakan salah satu negara dengan pengguna sepeda onthel terbanyak di dunia.
Advertisement
"Cuma sayang, khasanah sepeda kuno di Indonesia ini banyak hilang pada waktu jajahan Jepang dulu. Sehingga yang tinggal ini, mungkin yang terselamatkan," ungkap Ketua Dewan Penasihat Kosti Letjend Purnawirawan Soeyono.
Aksi ini juga dilakukan dalam rangka menyambut Kongres Asosiasi Sepeda Tua Sedunia atau International Veteran Cycle Association 2018 di Bali.