Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memuji ribuan peserta yang lolos seleksi CPNS tahun 2017. Menurut dia, mereka adalah anak muda pilihan bangsa.
Hal itu disampaikannya saat memberikan kuliah umum kepada 5.165 calon pegawai negeri sipil (CPNS) hasil seleksi tahun 2017 di Istora Senayan, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Selatan, Senin (27/3/2018).
Di sela-sela sambutannya, mantan Gubernur DKI Jakarta ini berkelakar. Dia menyebut, sebagian besar CPNS hasil seleksi tahun 2017 masih berstatus jomlo atau belum memiliki pasangan hidup.
Advertisement
"Saya tahu, kebanyakan Saudara-Saudara masih banyak yang jomlo, bener ndak? Saya lihat daftarnya," ucap Jokowi disambut tawa.
Kendati demikian, status CPNS akan membawa berkah bagi para jomlo. Menurut Jokowi, CPNS jomlo nantinya mendapatkan kemudahan dalam mencari pasangan.
"Dengan status CPNS sekarang, saya yakin Saudara-Saudara gampang cari pacar. Iyalah, sudah jadi CPNS berani PDKT (pendekatan). Bener enggak? Saya lihat seneng semua," ujar Jokowi.
Â
Pesan Lain Jokowi
Sebelumnya, Jokowi berpesan agar para CPNS terus mengasah rasa ingin tahu.
"Pesan saya, Saudara harus terus penuh rasa ingin tahu. Ini penting sekali, kalau bahasa anak muda sekarang harus kepo (Knowing Every Particular Object)," ujarnya.
Mantan Wali Kota Solo ini mengingatkan, CPNS jangan melakukan hal-hal bersifat rutinitas atau monoton. Harus terus berinovasi dan beradaptasi dengan perkembangan zaman.
"Sekali lagi harus kepo terhadap perkembangan iptek, kepo inovasi, kepo terhadap dinamika zaman, kepo terhadap aspirasi dan keinginan masyarakat. Jangan hanya kepo terhadap mantan pacar saja," kata Jokowi disambut tawa.
Dia juga berpesan, para CPNS harus bisa menjadi pemersatu bangsa. Membela Pancasila sebagai ideologi bangsa serta menghindari perilaku koruptif.
"Saudara-Saudara adalah generasi terbaik Indonesia yang bisa diterima jadi CPNS," kata Jokowi.
Â
Reporter: SupriatinÂ
Advertisement