Sukses

Bom Kaleng Rusak 10 Rumah

Warga Desa Sumber Kati-moho, Kecamatan Krejengan, Probolinggo dikejutkan oleh ledakan bom kaleng yang merusak sepuluh rumah. Salah satunya adalah rumah milik Sampurno, yang kaca depannya pecah

Liputan6.com, Probolinggo: Warga Desa Sumber Kati-moho, Kecamatan Krejengan, Probolinggo dikejutkan oleh ledakan bom kaleng yang merusak sepuluh rumah. Salah satunya adalah rumah milik Sampurno, yang kaca depannya pecah.

Bom kaleng juga merusak satu mushala dan melukai dua orang, yakni Inawati dan Abdul Rohim. Para korban mengaku tidak tahu siapa pelaku peledakan, Rabu (13/7).
 
Dari hasil identifikasi, polisi menemukan sejumlah serpihan bom, diantaranya pecahan kaleng minuman, baut, paku, serta benda keras. Ledakan itu diduga dari bom kaleng yang dipasang pada dua batang pohon di depan rumah Sampurno karena di tempat itu juga ditemukan sisa mesiu.
 
Menurut sejumlah warga, sebelum terjadi ledakan, pemuda desa setempat terlibat perkelahian dengan warga desa tetangga. Beberapa orang diduga sengaja memasang bom kaleng karena motif dendam. Hingga kini polisi masih mengejar para pelaku peledakan.(MEL)
Â