Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Kota Tangerang menargetkan pembangunan 1.000 ruang kelas SD, SMP, SMA/SMK tuntas 2018 ini.
Sekretaris Dinas Pemukiman Kota Tangerang Maryono mengatakan, saat ini sudah 806 kelas yang berhasil dibangun sejak program ini digulirkan 2014 lalu.
"Pembanguan dilakukan merata antara gedung SD dan SMP yang tersebar di 13 kecamatan di Kota Tangerang upaya tersebut dalam rangka memenuhi kebutuhan ruang belajar," ujar Maryono melalui pesan tertulis, Senin 9 April 2018.
Advertisement
Dia menyatakan, program ini merupakan salah satu program unggulan yang dirancang agar masyarakat nyaman dengan sarana dan prasarana yang disediakan Pemkot Tangerang.
"Ini wujud kepedulian yang ditunjukkan Pemerintah Kota Tangerang terhadap kebutuhan dasar masyarakat," ujar dia.
Adapun jumlah ruang belajar yang dibangun setiap tahunnya semakin meningkat. Pada 2014 ada 136 ruang di 11 SD, 34 ruang di 6 SMP dan 20 ruang di 4 SMA/SMK.
Kemudian pada 2015 ada 80 ruang belajar di 7 SD, 6 SMP dengan total 81 ruang, dan 29 ruang di 3 SMA/SMK.
Di 2016 berlanjut dengan jumlah 78 ruangan di 6 SD dan 4 SMP 24 ruangan di Kota Tangerang.
167 Ruangan di 2017
Pada 2017 dibangun sebanyak 167 ruangan di 7 SD dan 159 ruang di 18 SMP.
"Pada 2018 akan kami selesaikan pembangunan 5 SD dengan 66 ruang belajar dan 8 SMP dengan 162 ruang," ungka Maryono.
Pihaknya pun berharap ruang belajar yang telah dibangun dirawat sebaik mungkin, karena fasilitas pendidikan yang telah di bagun merupakan anggaran yang berasal dari pajak yang dibayar warga Tangerang.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement