Sukses

Jembatan Widang Ambruk, Petugas Potong Badan Truk untuk Evakuasi

Setelah dua kali gagal mengevakuasi 3 bangkai dump truck dari dasar sungai, petugas gabungan akan memotong bangkai truk.

Liputan6.com, Lamongan - Sulitnya proses evakuasi bangkai truk yang tercebur ke Sungai Bengawan Solo, membuat petugas memotong badan truk di Jembatan Widang perbatasan Lamongan-Tuban, Jawa Timur, yag ambruk.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (18/04/2018), setelah dua kali gagal mengevakuasi 3 bangkai dump truck dari dasar sungai, petugas gabungan akan memotong bangkai truk, agar lebih mudah dievakuasi.

Selain itu, upaya ini agar tidak memperparah kerusakan jembatan.

Jembatan Widang yang telah berusia puluhan tahun dikhawatirkan tidak mampu menahan beban crane untuk evakuasi dan perbaikan jembatan ditargetkan rampung sebelum H-10 lebaran.