Sukses

Polri Desak Pemerintah Audit Jembatan di Pulau Jawa

Permintaan itu muncul menyusul ambruknya Jembatan Babat di Tuban, Jawa Timur.

Liputan6.com, Jakarta - Polri meminta pemerintah mengaudit seluruh jembatan di Pulau Jawa. Permintaan itu muncul menyusul ambruknya Jembatan Babat di Tuban, Jawa Timur.

"Ini kesempatan baik untuk melakukan audit jembatan yang ada. Seluruh jembatan di pulau Jawa ini memang seharusnya diaudit secara menyeluruh," kata Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto di Mapolda Metro Jaya, Rabu (18 April 2018).

Terlebih, ia menyoroti banyaknya jembatan di Jalur Pantura yang menjadi akses warga. Setyo menegaskan, audit itu sangat penting.

Sebab, kata dia, banyak jembatan berusia tua. Audit diperlukan untuk mendeteksi kemungkinan peristiwa robohnya jembatan kembali terjadi.

"Karena ada jembatan yang lama, dan beban yang melewati jembatan itu semakin hari semakin padat," Setyo menambahkan.

Ia juga meminta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) segera mengambil langkah perbaikan Jembatan Babat yang rusak. Alternatif lainnya adalah membuat jembatan alternatif sementara.

 

2 dari 2 halaman

Desak Perbaikan

Langkah itu penting, mengingat sebentar lagi akan memasuki bulan Ramadhan. Tak lama kemudian akan ada gelombang arus mudik saat perayaan Idul Fitri.

"Masih ada waktu semoga bisa diantisipasi dengan cepat oleh rekan-rekan dari PUPR," pungkas Setyo.

Reporter : Ronald 

Sumber  : Merdeka.comÂ